Jakarta, Indonesiawatch.id – Berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count VoxPol Center Pilkada Depok 2024, pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Depok nomor urut 2 Supian Suri-Chandra Rahmanysah unggul. Mereka mendapatkan 53,19% suara.
Sementara pasangan calon nomor urut 1, Imam Budi Hartono-Ririn Farabi A Rafiq, mengalami kekalahan dalam Pilkada Kota Depok 2024. Paslon tersebut mendapat 46,81%. Hasil quick count ini diumumkan setelah data masuk mencapai 100 persen pada pukul 20.32 WIB, Rabu (27/11/2024).
Paslon nomor urut 1 sendiri diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS), yang selama ini mendominasi di Depok. Selama 19 tahun, pemerintahan Kota Depok diwarnai kader-kader PKS.
Kekalahan ini menandai berakhirnya masa panjang kepemimpinan PKS di kota tersebut. Supian-Chandra, yang didukung Koalisi Depok Perubahan Maju, berhasil mengungguli paslon Imam-Ririn meski PKS dikenal sebagai partai petahana yang kuat di Depok.
Dua walikota Depok sebelumnya, Nur Mahmudi Ismail dan Mohammad Idris terafiliasi PKS. Keduanya menjabat sebagai walikota Depok masing-masing selama 2 periode.
[red]